Quantcast
Channel: Cyber Crime Stories | Modus Penipuan Online Store - Recent questions and answers
Viewing all articles
Browse latest Browse all 5411

Penipuan Boss Venture, MMM, VSI, Skema PONZI & Skema Piramida

$
0
0

Tanggal 14 Maret 2014, kami membahas di Twitter tentang VSI Yusuf mansur. Berikut analisis kami tentang VSI, Skema Ponzi, Skema Piramida, PENIPUAN MONEY GAME MMM dan PENIPUAN MONEY GAME Boss Venture :

1.       Skema PONZI pertama kali dipopulerkan di tahun 1919 oleh Carlo (Charles) PONZI, PENIPU Paling TERKENAL DI DUNIA

2.       Sejak masih muda, PONZI sudah BEBERAPA KALI dipenjara di Amerika karena berbagai tindak penipuan

3.       Di umur 37 tahun, PONZI punya IDE memulai bisnis KUPON PERANGKO dan mulai menawarkan KE Orang LAIN ‘PELUANG INVESTASI’ dalam bisnisnya

I4.       Setelah beberapa bulan menjalankan Bisnis, ternyata PONZI SADAR BISNISNYA TIDAK MENGUNTUNGKAN

5.       Tapi, karena saat PONZI menawarkan ‘peluang investasi’ di bisnis itu ternyata BANYAK ORANG yang TERTARIK , maka ia TERUS MENGAJAK orang Untuk berINVESTASI di bisnisnya

6.       Lantas, UANG INVESTOR UNTUK APA? UANG INVESTOR yang MASUK, PONZI gunakan untuk MEMBAYAR FEE/BUNGA/BAGI HASIL investor lama

7.       Dengan modal investor sebesar $1,250, PONZI menjanjikan BUNGA/BAGI HASIL sebesar $750 HANYA DALAM 3 BULAN!

8.       Jadi PONZI MENJANJIKAN BUNGA/BAGI HASIL sebesar 60% dalam 3 Bulan! Sangat menarik bukan???

9.       Karena bunganya begitu besar, HANYA DALAM 8 BULAN SAJA, UANG INVESTOR yang DITERIMA PONZI senilai Rp.6,4 Trilyun!

10.   Lantas DARIMANA PONZI dapat UANG untuk memberikan/membayar bagi hasil/bunga investasi?

11.   BAGI HASIL/BUNGA itu didapat PONZI dari UANG INVESTASI dari INVESTOR yang BARU BERGABUNG

12.   Karena itu, dalam 8 bulan, Nilai kewajiban BUNGA/ BAGI HASIL yang HARUS DIBAYAR PONZI membengkak jadi rp.9,5Trilyun!

13.   Karena KEWAJIBAN BUNGA/ BAGI HASIL yang BESAR, PONZI HARUS TERUS MENDAPAT INVESTOR BARU

14.   BILA PONZI TIDAK DAPAT INVESTOR BARU, TIDAK ADA UANG UTK MEMBAYAR BUNGA/BAGI HASIL bagi INVESTOR = BANGKRUT

15.   Saat PONZI (& PENIPU dengan SKEMA PONZI) BANGKRUT, Yang SENGSARA + HILANG UANG adalah mereka/INVESTOR yang TERAKHIR GABUNG

16.   Pada SKEMA PONZI, 10% orang yang PERTAMA GABUNG AKAN DAPAT DUIT,  TETAPI 90% yang TERAKHIR GABUNG AKAN KEHILANGAN UANG

17.   Karena PASTI AKAN MERUGIKAN  Yang  90% dari INVESTOR/MEMBER Yang GABUNG TERAKHIR,  UANG DARI SKEMA PONZI itu HARAM!I

18.   DI AMERIKA, orang/perusahaan yg MENGGUNAKAN SKEMA PONZI : DIPENJARA + DENDA

19.   Jadi SKEMA PONZI itu INTINYA : UANG MASUK DARI MEMBER BARU, DIGUNAKAN UTK BUNGA/BAGI HASIL/FEE MEMBER LAMA

20.   Saat ini, di Indonesia BANYAK PENIPU menggunakan SKEMA PONZI dengan MODIFIKASI tertentu

21.   HASIL MODIFIKASI SKEMA PONZI Yang TERBANYAK DI INDONESIA : SKEMA PIRAMIDA

22.   SKEMA PIRAMIDA : MEMBER GET MEMBER (MEMBER HARUS CARI MEMBER BARU) Sebagai SYARAT DAPATKAN BONUS/FEE/BAGI HASIL

23.   Contoh SKEMA PIRAMIDA : BOSS venture (BV) , SKEMA PIRAMIDA YG SEDANG BOOMING DI SURABAYA

23b. Contoh Skema Piramida & skema Ponzi : VGMC, EMGC, TVI EXPRESS, Talkfusion, Program5Milyar, Program1Milyar dll

24.   SKEMA PIRAMIDA : untuk gabung BOSS Venture, member baru HARUS BAYAR 2,5JUTA. Dan  utk dapat FEE, member HARUS CARI MEMBER BARU

25.   SKEMA PIRAMIDA seperti BOSS VentuRE ini AKAN BANGKRUT (BOSS VENTURE SUDAH BANGKRUT dan SUDAH BERHENTI MEMBERI IMBAL HASIL, ini LINK berita di kontan) bila SUDAH TIDAK ADA YG MAU/mampu GABUNG LAGI (TDK ADA MEMBER BARU)

26.   Bila SKEMA PIRAMIDA seperti BOSS VentuRE ini BANGKRUT, 90% dari seluruh MEMBER AKAN KEHILANGAN DUIT.

26b.  Karena PASTI akan membuat 90% orang yang TERAKHIR BERGABUNG KEHILANGAN UANG (padahal biasanya SKEMA PIRAMIDA menjanjikan keuntungan besar,), maka SKEMA PIRAMIDA tergolong PENIPUAN.

26c.  Dan Karena uang yang dibagikan sebagai Fee/bagi hasil /bunga sesungguhnya adalah UANG HASIL MENIPU MEMBER YANG TERAKHIR GABUNG, maka UANG HASIL SKEMA PIRAMIDA ITU HARAM

27.   Bila SKEMA PIRAMIDA seperti BOSS VentuRE ini BANGKRUT, 10% MEMBER PERTAMA AKAN DAPAT DUIT, tapi HARAM DUITNYA

28.   Jadi, SKEMA PIRAMIDA Itu intinya : MEMBER LAMA CARI MEMBER BARU agar DAPAT DUIT DARI MEMBER BARU

29.   Jadi, SKEMA PIRAMIDA itu bisa diibaratkan VAMPIR, MENGHISAP (AMBIL) DUIT TEMAN agar MASUK KE KANTONG Kita.

 


Viewing all articles
Browse latest Browse all 5411

Trending Articles