Nama saya Salsabila Fitri, saya pelajar usia 17 tahun. Saya adalah pengguna aktif sosial media LINE. Sewaktu saya buka chat grup line saya melihat ada seseorang yang mengirimkan atau men "share" suatu post dari suatu Official Account di line, saya kaget karna lambang dari official account tersebut merupakan bendera isis. Kemudian Official Account tersebut mengadakan open discussion grup untuk kuota yang tebatas, saya ingin mencoba gabung karena ingin mengumpulkan bukti untuk dilaporkan ke polisi namun grup open discussion itu pun keburu full, akhirnya saya tidak berhasil masuk ke dalam open discussion tersebut dan jika dilihat dari kegiatan timeline admin tersebut tidak ada yang mencurigakan karena isinya kurang lebih tidak membahas tentang jihad. Display picture official account tersebut yang masih mengandung unsur lambang isis tersebut sudah saya screenshoot, karena sekarang official account tersebut sudah ganti bendera dengan lambang ormas islam lain. Saya takut dengan munculnya indikasi-indikasi ini merupakan salah satu propaganda isis dalam perekrutan remaja-remaja WNI khususnya yang aktif di sosial media LINE. Saya berharap dari pihak polisi menyelidiki maksud dan tujuan official account line yang bernama "Pejuang Islam", terimakasih.
↧